17.4 C
New York
Senin, Oktober 6, 2025

Buy now

spot_img

BNN Kota Palu Edukasi Bahaya Narkoba kepada Siswa Baru SMP Negeri 16 Palu

AKTIVI.ID — Badan Narkotika Nasional (BNN) Kota Palu terus mengintensifkan upaya pencegahan penyalahgunaan narkoba di kalangan pelajar. Kali ini, BNN Kota Palu menerima undangan dari SMP Negeri 16 Kota Palu untuk mengisi kegiatan Komunikasi, Informasi, dan Edukasi (KIE) bagi siswa-siswi baru dalam rangkaian Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) tahun ajaran 2025/2026.

Kegiatan berlangsung di Aula SMP Negeri 16 Palu, Selasa (8/7/2025), dan dihadiri oleh sekitar 300 peserta yang terdiri dari siswa baru, guru, mahasiswa pendamping, serta panitia MPLS. Sebagai narasumber, BNN Kota Palu menugaskan Penyuluh Narkoba Ahli Muda, Pelman, S.Sos., yang menyampaikan materi edukatif seputar bahaya penyalahgunaan narkoba.

Dalam pemaparannya, Pelman menekankan pentingnya pemahaman sejak dini terhadap bahaya narkotika. Ia menjelaskan secara gamblang berbagai jenis narkoba yang umum ditemukan, modus penyebarannya di kalangan pelajar, serta dampak negatif yang ditimbulkannya terhadap kesehatan fisik, psikologis, dan masa depan generasi muda.

“Remaja adalah sasaran empuk bagi jaringan pengedar narkoba. Karena itu, sangat penting membekali mereka dengan informasi yang benar agar tidak mudah terjerumus. Edukasi seperti ini harus terus dilakukan secara berkelanjutan,” ujar Pelman dalam sesi penyuluhan.

Kepala SMP Negeri 16 Palu menyambut baik kehadiran BNN dalam kegiatan PLS, seraya menyampaikan terima kasih atas kolaborasi yang telah terjalin. Menurutnya, materi yang disampaikan sangat relevan dan dibutuhkan oleh peserta didik baru yang sedang memasuki fase penting dalam kehidupan sekolahnya.

Sesi KIE tersebut berlangsung interaktif. Para siswa menunjukkan antusiasme dengan mengajukan pertanyaan seputar cara menghindari pengaruh lingkungan negatif dan bagaimana mengenali ciri-ciri penyalahguna narkoba. Hal ini menunjukkan bahwa edukasi semacam ini tidak hanya membangun kesadaran, tetapi juga memperkuat ketahanan diri peserta didik.

Melalui kegiatan ini, BNN Kota Palu berharap dapat terus memperluas jangkauan edukasi dan menjalin sinergi yang kuat dengan satuan pendidikan dalam menciptakan lingkungan belajar yang sehat, aman, dan bebas dari narkoba.*

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Stay Connected

0FansSuka
0PengikutMengikuti
0PelangganBerlangganan
- Advertisement -spot_img

Latest Articles